by. Ang Jasman
ternyata tak pernah cukup kita saling menyinta
dalam diam dan jarak selalu saja berkhianat
tak pernah cukup berbagi rembulan bahkan
mentari kau genggam-sembunyikan cayanya
untunglah jalan ini amat panjang buat kita
yang tak pernah mengenal letak dermaga
maka airmata tak lagi jadi tanda duka
dicucinya segala haru dan keluh yang menjelaga
langkah bukan berarti mendepa jarak
cuma kepasrahan mencium debu di kaki
ayo, campakkan segala perhitungan lalu
tinggal satu kekuatan yang perlu, kepala batu.
2014
ternyata tak pernah cukup kita saling menyinta
dalam diam dan jarak selalu saja berkhianat
tak pernah cukup berbagi rembulan bahkan
mentari kau genggam-sembunyikan cayanya
untunglah jalan ini amat panjang buat kita
yang tak pernah mengenal letak dermaga
maka airmata tak lagi jadi tanda duka
dicucinya segala haru dan keluh yang menjelaga
langkah bukan berarti mendepa jarak
cuma kepasrahan mencium debu di kaki
ayo, campakkan segala perhitungan lalu
tinggal satu kekuatan yang perlu, kepala batu.
2014
Tidak ada komentar:
Posting Komentar